HUKUM DAN APAKAH BOLEH MENGGABUNG PUASA QODHA RAMADHAN DAN PUASA SUNNAH BULAN SYAWAL . Para Ulama sebagaian melarang untuk melakukan puasa sunah, sebelum dia menuntaskan atau menyelesaikan terlebih dahulu
hutang puasa qadha nya. Hal ini merupakan salah satu pendapat dari Imam Ahmad. Pendapat ini didasari dengan kaidah bahwa amal yang wajib itu lebih penting dari pada amal yang sunah, sehingga dalam hal ini membayar terlebih dahulu puasa qadha ramadhan yang status hukumnya wajib, harus didahulukan sebelum puasa sunah.
Untuk sementara itu mayoritas para ulama berpendapat, bahwa orang yang memiliki tanggungan
Puasa qadha Bulan ramadhan, dibolehkan melaksanakan puasa sunah. Ini merupakan pendapat dari Hanafiyah, Syafiiyah, dan Imam Ahmad dalam salah satu riwayat. Dan pendapat keduanya lebih mendekati kebenaran. Allahu a’lam.
Sebagian para ulama lainnya memberikan pengecualian untuk
puasa 6 hari di bulan syawal. Bahwa orang yang mau berpuasa sunah 6 hari di bulan syawal, maka dia diharuskan
menyelesaikan terlebih dahulu puasa qadha ramadhannya, agar dia bisa mendapatkan pahala seperti puasa selama setahun.
Mengenai Pahala Puasa Syawal berdasarkan hadis dari Abu Ayyub al-Anshari radhiyallahu ‘anhu, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,
مَنْ صَامَ رَمَضَانَ ثُمَّ أَتْبَعَهُ سِتًّا مِنْ شَوَّالٍ، كَانَ كَصِيَامِ الدَّهْرِ
Siapa yang puasa ramadhan, kemudian dia ikuti dengan 6 hari puasa syawal, maka seperti puasa setahun. (HR. Muslim 1164)
Keterangan sebuah hadis di atas, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam menyebutkan janji pahala seperti puasa setahun dengan 2 syarat: (1) Menyelesaikan puasa ramadhan, dan (2) Puasa 6 hari di bulan syawal.
Dalam hal ini mengingat bahwa
Niat puasa Syawal 6 hari dikaitkan dengan selesainya puasa ramadhan, maka tidak mungkin seseorang menggabungkan niat
Puasa Syawal Sebelum Puasa Ganti dengan
niat puasa qadha ramadhan. Sebagaimana tidak mungkin seseorang menggabungkan shalat sunah ba’diyah dengan shalat wajib yang sedang dikerjakan. dan silahkan baca juga
Apakah Puasa Syawal harus dilakukan secara terus menerus
Kumpulan Kata Kata Terkait Terbaru Lainnya